Pada tahun 2018 Kota Bandung bekerjasama dengan Rumah Cemara menjalankan projek Community Mobile Harm Reduction Management untuk menjangkau dan mendampingi penyalahguna napza yang LFU ARV melalui mobile aplikasi yang diberi nama KLIK. Projek ini bekerjasama dengan layanan kesehatan yang mendukung akses layanan harm reduction di puskesmas.
Untuk memaksimalkan layanan harm reduction, KPA Kota Bandung telah menyelenggarakan kegiatan refresh training petugas layanan Kesehatan melalui dukungan dana Elton John AIDS Foundation (EJAF) dengan materi skrining ASSIST, motivational interviewing (MI), assessment ASI IPWL dan dasar konseling adiksi dari BNN Provinsi Jawa Barat.
Tujuan dari kegiatan ini adalah Meningkatkan akses layanan kesehatan oleh pengguna napza dan meningkatkan kemampuan konseling adiksi oleh petugas layanan kesehatan. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Sari Ater subang dari tanggal 16-19 Maret 2021 yang di ikuti oleh pengelola program HR/Napza di 10 Puskesmas di kota Bandung serta kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Bagian Kesra selaku Sekretaris KPA Kota Bandung Kang Medi Mahendra, beliau menyampaikan bahwa konselor adiksi merupakan garda terdepan dalam rehabilitasi dilevel layanan kesehatan dan komunitas, dimana salah satu program rehabilitasi adalah mengurangi dampak buruk akibat penyalahgunaan napza.